Camat Singkep Selatan Bersama Kapolsek Dabo Bawa Bayi Alami Gizi Buruk ke RSUD

“Kita dari Kecamatan Singkep Selatan akan terus berupaya agar kesehatan bayi tersebut dapat kembali normal seperti bayi-bayi lainnya,” ujarnya.

Baca juga: Tim Voli Putra Lingga Raih Medali Perak di Ajang Porprov Kepri 2022

Dodi menjelaskan, untuk sementara bayi tersebut akan dirawat inapkan di rumah sakit, dan untuk keluarga yang menemani pihak kecamatan akan membantu untuk biaya makan dan minumnya.

“Bayi ini akan dirawat inapkan di RSUD, dan saat sedang dalam penanganan pihak rumah sakit di ruang UGD, kita akan coba bantu untuk biaya makan dan minum selama di rumah sakit,” jelasnya.

Dodi juga mengucapkan kepada pihak-pihak terkait seperti RSUD Dabo, Kadinkes Lingga, dan Kapolsek Dabo Singkep yang telah membantu warganya.

“Kita ucapkan terima kasih kepada pihak-pihak terkait yang telah membantu warganya,” ucapnya.

Baca juga: Porprov Kepri 2022, Cabor Balap Motor Lingga Raih 3 Perunggu

Sementara itu, Kapolsek Dabo Singkep, IPTU Rohandi P. Tambunan mengatakan, bahwa dalam membantu program pemerintah untuk penurun stunting di Kabupaten Lingga, maka pihaknya melakukan penanganan cepat untuk bayi tersebut agar mendapatkan perawatan yang maksimal.

“Kita akan berupaya menekan angka stunting yang menjadi program pemerintah, dimana kita juga baru saja melaksanakan Hari Kesehatan Nasional, maka penanganan cepat perlu dilakukan,” ujarnya (Red)

See also  Jumat Berkah : Kapolres Lingga Salurkan Bantuan Kepada Penggali Kuburan di Kelurahan Dabo
Pages: 1 2

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *