Sosok Emilia Tempati Posisi Penting sebagai Pembawa Baki Paskibraka HUT ke-78 RI di Kabupaten Lingga

Singkeponline – Emilia menempati posisi penting sebagai pembawa baki dalam pelaksanaan upacara Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 di Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri) hari ini, Kamis (17/8/2023).

Emilia adalah pelajar perwakilan SMAN 1 Singkep yang berusia 16 tahun, ia lahir di Dabo Singkep pada 9 Juli 2006. Saat ini, Emilia duduk di bangku kelas 2 dengan jurusan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA).

Untuk sampai di posisi ini, Emilia mengaku telah melewati berbagai pelatihan hingga seleksi, serta berkat semangat dan doa yang kerap didorongkan oleh keluarga dan teman-temannya, kini ia berhasil menjadi bagian dari PASKIBRAKA Upacara Perayaan HUT Republik Indonesia yang ke-78 di tingkat Kabupaten Lingga.

Banyaknya orang yang ingin turut andil dalam melancarkan upacara yang digelar setahun sekali itu, tak menyurutkan semangat gadis 17 tahun ini untuk terus bekerja keras agar mencapai tujuannya.

“Alhamdulillah berjalan dengan lancar, sedikit gamam karena tinggi, tapi sudah terbiasa karena sering latihan. Juga sangat bangga pada diri sendiri karena telah melewati semuanya dengan lancar,” tuturnya pada Kamis (17/8/2023).

Pada pelaksanaan upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini, Kabupaten Lingga menggelar upacara di Lapangan Merdeka Dabo Singkep, serta membawa Pasukan pengibar Bendera Pusaka sebanyak 32 orang perwakilan dari berbagai sekolah yang ada di Kabupaten Lingga.

Dalam persiapan, para anggota PASKIBRAKA yang terpilih tinggal di asrama untuk melakukan pelatihan selama kurang lebih dua minggu, dimulai sejak tanggal 1 Agustus 2023. Selama di asrama, para anggota harus mengikuti aturan dan disiplin yang dimulai sejak bangun tidur hingga tidur lagi.

See also  Safari Ramadhan ke Desa Kelombok dan Bakong, Nizar Terus Salurkan Bantuan
Pages: 1 2

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *