Selanjutnya, Bupati Nizar mengucapkan terima kasih kepada Camat dan seluruh warga kecamatan Selayar beserta seluruh pihak yang telah berpartisipasi, karena telah siap menjadi Tuan rumah MTQH ke 10 kali ini dan berharap setelah kegiatan ini Kabupaten Lingga dapat mengikuti ajang yang sama ditingkat povinsi dan mendapatkan prestasi yang maksimal.
“Terima kasih kepada camat Selayar dan istri dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi. Mulai dari penyambutan kafilah, pawai,malam pembukaan hingga mengisi acara hingga malam penutupan ini. Semoga Allah SWT yang membalas kebaikannya.” ucapnya.
Harapan kedepannya, Bupati Nizar menambahkan “Setelah MTQH ini selesai, tentu ada ajang di tingkat provinsi. Harapannya masuk tiga besarlah untuk tingkat provinsi.” ungkapnya optimis.
Turut hadir, Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Lingga Jumadi, S. Sos, Camat se-Kabupaten Lingga, Lurah, Kepala Desa, Forkopimda, Tokoh agama, Tokoh masyarakat, Dewan hakim, Kafilah dan warga yang menyaksikan.(Ds)