Mahasiswa Lingga Kompak Galang Dana Bantu Warga Desa Pasir Panjang yang Tertimpa Musibah

Kebakaran di Desa Pasir Panjang, Kab. Lingga.

Singkeponline.com (Berita Lingga)-Mahasiswa Kabupaten Lingga kompak melakukan open donasi sekaligus penggalangan dana untuk membantu masyarakat yang tertimpa musibah kebakaran di Desa Pasir Panjang, Kab. Lingga.

Kegiatan berlangsung di lampu merah, Simpang Pamedan, Tanjungpinang selama tiga hari dan hari ini merupakan hari terakhir melakukan penggalangan.

“Alhamdulillah hari ini selesai penggalangan dana untuk musibah kebakaran di desa pasir panjang kecamatan bakung serumpun,” ungkap Ramadhani, ketua IMKL kota Tanjungpinang, Rabu (22/07/2020).

Adapun hasil dari penggalangan dana kemarin, kami mendapat sumbangan uang sejumlah Rp. 1.058.200,-. Hari ini kembali kami lakukan penggalangan dana hingga jam 19.30 WIB,  hasil dari penggalangan dana hari ini kami dapatkan Rp 2.843.100,-,” ungkap Ramadhani lagi.

Ketua IMKL kota Tanjungpinang ini juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada kawan-kawan organisasi kedaerahan yang mana sudah peduli terhadap musibah yang saat ini menimpa saudara di Desa Pasir Panjang.

“Saya selaku ketua IMKL sangat menjunjung tinggi rasa solidaritas teman-teman yang masih bertahan hingga malam di saat melakukan aksi penggalangan tersebut,” tutur Ramadhani.

Rencana, secepatnya kami akan ke lokasi kejadian untuk menyerahkan langsung bantuan tersebut, karena kami juga harus mempacking barang-barang berupa pakaian yang di sumbangkan kepada saudara-saudara kami tersebut meskipun tidak begitu banyak.

See also  Wakil Bupati Lingga Jadi Irup Pada Upacara Penurunan Bendera Merah Putih di Dabo Singkep
Pages: 1 2

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *