singkeponline.com-Tim atletik pelajar Kabupaten Lingga yang sejak awal diunggulkan memastikan diri menjadi juara umum pada Kejuaraan Daerah (Kejurda) Kepri yang berlangsung di Gelora Citra Mas, Kota Batam. Dari 26 nomor yang diikuti puluhan atlet dari 4 Kabupaten/Kota se-Kepri, Lingga berhasil mengumpulkan 13 medali emas, Kamis (06/09/2018).
Hasil yang diraih para atlet Kabupaten Lingga ini merupakan hasil terbaik sepanjang mengikuti Kejurda atletik tingkat provinsi Kepri. Hasil ini pula tak lepas dari upaya dan kerjakeras tim.
Sebelumnya, target menjadi juara umum bukanlah hal yang muluk dipandang Kepala Seksi Pemuda dan Olahraga Disparpora Lingga pada cabang atletik ini. Torehan 15 emas di ajang POPDA Kepri VII lalu, memungkinkan kemajuan atletik di Kabupaten Lingga meningkat drastis.
“Alhamdulillah. setahun pembinaan kami atlet berhasil naik di peringkat pertama provinsi,” Rustam, Kasi Pemuda dan Olahraga Disparpora Lingga, Kamis (06/08/2018).
Meski beberapa atlet mengalami penurunan performanya. Tetapi jumlah emas yang diraih tidak terlalu meleset jauh. Bahkan hasil 13 itu, telah memecah rekor Kejurda tahun lalu, yakni 9 emas.
Ada 33 orang Atlit dan Official yang hadir pada Kejurda atletik ini. Bahkan hampir semua atlet Lingga mendapatkan medali.
Untuk itu, pemerintah yakni pihak provinsi selaku panitia penyelenggara menyediakan bonus bagi atlit yang mampu meraih medali.
” Untuk Bonus juara 1 nanti dapat uang 800 ribu rupiah, perak 600 ribu, perunggu 500 ribu, dari provinsi Kepri,” papar dia.