Kejari Lingga Gelar Jalan Santai Dalam Rangka Memeriahkan HBA Ke-58

singkeponline.com-Ratusan masyarakat terlihat Antusias mengikuti Jalan santai yang diadakan oleh Kejaksaan Negeri Lingga. Kegiatan ini, dalam rangka memeriahkan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-58 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakartini (IAD) ke-18. Start di mulai dari depan halaman Kantor Kajari Lingga pada pukul 07.00 Wib dan dilepas langsung oleh Kajari Lingga, Puji Triasmoro SH.MH, Minggu (22/07/18).

Adapun peserta jalan santai tersebut terdiri dari keluarga besar Kejari Lingga, para siswa-siswi dari enam sekolah di Kecamatan Singkep mulai dari tingkat SMP ditambah mahasiswa KKN Universitas Gajah Mada (UGM) yang berjumlah 29 orang serta masyarakat Dabo Singkep.

“Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA)ke-58 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakartini (IAD) ke-18 dan Alhamdulillah kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar, terima kasih juga kami sampaikan kepada semua pihak yang ikut berpartisipasi dan mensukseskan acara ini”, Ucap Kajari Lingga usai pelaksanaan jalan santai tersebut.

Pada kesempatan yang sama Kajari Lingga juga mengharapkan doa akan kesehatan dan kelancaran dalam bertugas karena beliau akan segera pindah dan bertugas di tempat yang baru. “Di kesempatan ini saya ingin berpamitan kepada seluruh masyarakat Lingga, karena tepatnya pada tanggal 05 Juli kemarin saya mendapatkan Surat Keputusan dari Jaksa Agung untuk berpindah tugas di tempat yang baru yaitu ke Kejaksaan Negeri Grobogan, Purwodadi, Jawa Tengah, saya juga memohon maaf kepada segenap masyarakat Lingga jika ada salah dan khilaf selama ini, mudah-mudahan kita semua senantiasa diberikan kesehatan dan keselamatan”, ungkap Kajari Lingga lagi.

Di kesempatan yang sama pula, ketua panitia pelaksana kegiatan Romula yang sekaligus selaku Kasi Intelejen kepada media mengatakan, “untuk hari ini, seperti jalan santai ini baru acara hiburan saja bang, untuk acara intinya besok pagi yakni, kegiatan Apel bendera tepatnya senin (24/07/18) pagi, hari ini kita mengadakan jalan santai sekaligus sarapan pagi bersama disini”, terangnya.

Kegiatan ini dimeriahkan dengan berbagi bingkisan yang terdiri dari ratusan hadiah hiburan dan puluhan door prize kepada peserta jalan santai berdasarkan nomor undian keberuntungan peserta dan sebagai penyemarak kegiatan di sertai musik organ tunggal ternama Dabo.
Berdasarkan pantauan media di lokasi acara, terlihat seluruh peserta jalan santai begitu antusias mengikuti acara tersebut.(Eko)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *