Bupati Lingga Hadiri Malam Final Lomba Karaoke di Desa Merawang

(foto:ist)

Singkeponline.com – Lingga – Bupati Lingga, Muhammad Nizar, bersama Ketua TP-PKK Kabupaten Lingga, Maratusholiha Nizar, menghadiri malam final dan penutupan Lomba Karaoke yang diadakan di Desa Merawang, Kecamatan Lingga, pada Sabtu (7/9/2024).

 

Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat setempat, di mana sepuluh finalis tampil memukau dan menghibur para penonton.

 

Kemeriahan semakin terasa dengan kehadiran Bupati dan istrinya yang juga Ketua TP-PKK Kabupaten Lingga, yang memberikan dukungan penuh terhadap perkembangan seni dan budaya di daerah tersebut.

 

Dalam sambutannya, Bupati Muhammad Nizar mengungkapkan harapannya agar ajang seperti ini dapat terus digelar secara rutin untuk menggali dan mengembangkan minat serta bakat masyarakat, khususnya dalam bidang tarik suara.

 

Ia menekankan pentingnya upaya bersama dalam mengasah potensi-potensi lokal sehingga bisa bersaing tidak hanya di tingkat desa, tetapi juga hingga ke jenjang yang lebih tinggi.

 

“Event seperti ini bisa menjadi langkah awal untuk mencetak talenta-talenta berbakat dari Kabupaten Lingga. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat memberikan motivasi dan inspirasi bagi masyarakat, terutama para generasi muda,” ujar Bupati Nizar.

 

Acara ini turut dihadiri oleh berbagai pejabat daerah, termasuk Kapolsek Daik, Camat Lingga, Lurah, serta kepala desa di wilayah Kecamatan Lingga.

 

Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk dukungan pemerintah daerah dalam memfasilitasi pengembangan bakat masyarakat di bidang seni, serta mempererat hubungan sosial di tengah masyarakat melalui hiburan yang berkualitas. 

 

Penutupan acara ditandai dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang dan Bupati Lingga Mengapresiasi seluruh peserta yang telah berpartisipasi.(Red)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *