Bersempena Hari Sumpah Pemuda, Wartawan Kepri Deklarasikan Forum Wartawan Maritim

Singkeponline -Bersempena dengan Hari Sumpah Pemuda, para wartawan di Provinsi Kepri yang peduli dengan berbagai permasalahan yang terjadi di wilayah perairan Provinsi Kepri, mulai dari pencemaran laut, pencurian ikan sampai dengan pelanggaran wilayah perairan Indonesia, akan mendeklarasikan Forum Wartawan Maritim Kepri, Kamis (28/10/2021).

Deklarasi tersebut dilakukan saat penutupan kegiatan Pelatihan Jurnalistik Maritim Berwawasan Kebangsaan di Kepri. Dalam penutupan itu juga akan dihadiri oleh Atase Pers Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat, Michael Quinlan via zoom, Rektor UPN ‘Veteran’ Yogyakarta, Dr. Mohamad Irhas Effendi M.Si, Ketua Jurusan Komunikasi UPN ‘Veteran’ Yogyakarta, Dr.Agung Prabowo, Direktur Lembaga Penguji Kompetensi Wartawan (LPKW) UPN ‘Veteran’ Yogyakarta, Susilastuti dan para pemateri serta undangan lain.

Gubernur Kepri, H. Ansar Ahmad diagendakan akan menyampaikan harapannya pada pendirian Forum Wartawan Maritim Kepri. Juga, harapannya kepada kepada para wartawan anggota forum tersebut.

Pendirian forum tersebut berangkat dari kepedulian para wartawan Kepri untuk mengawal kedaulatan wilayah maritim Provinsi Kepri. Juga, semangat untuk ikut berkontribusi menggerakkan perekonomian masyarakat pesisir, yang selama ini seolah terpinggirkan.

“Saat ini, para wartawan yang tergabung dalam Forum Wartawan Maritim Kepri ini adalah alumni peserta pelatihan wartawan perbatasan yang digelar oleh LPKW UPN ‘Veteran’ Yogyakarta bekerjasama dengan Kedutaan Besar (Kedubes) AS di Indonesia secara zoom, 20 s/d 28 September 2021 lalu,” ujar Koordinator Wilayah Pelatihan Jurnalistik Maritim Berwawasan Kebangsaan Provinsi Kepri, Saibansah Dardani.

See also  Gubernur Ansar Buka Secara Resmi Expo Produk Koperasi Malaysia-Indonesia 2023
Pages: 1 2 3

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *