Berstatus Zona Merah, Wabup Minta Masyarakat Patuhi Prokes

Wabup Lingga, Neko Wesha Pawelloy (Foto: Ist)

Singkeponline.com, Lingga – Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy, meminta kepada masyarakat untuk bersabar dan patuhi Protokol kesehatan selama Pandemi COVID-19 mengingat, kabupaten tersebut kembali mengalami peningkatan kasus COVID-19 dan berada di tiga besar di Provinsi Kepulauan Riau.

“Ini tentu mengejutkan, setelah kita sempat zona hijau dan zona kuning, hari ini kita kembali menjadi zona merah dan nomor tiga di Kepri peningkatan kasus COVID-19,” ujarnya.

Setelah beberapa hari Blocking Area kembali dilakukan, dan perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegaitan Masyarakat (PPKM) Level 3 hingga diperpanjang hingga pertengahan bulan Agustus 2021 ini, diharapkan kasus COVID-19 dapat ditekan dan Lingga kembali ke zona hijau.

Dirinya berharap tidak ada lagi perpanjangan PPKM Level 3 dan Blocking Area, jika masyarakat dapat bekerja sama melawan pandemi COVID-19 ini. Meskipun masih ada protes dan kritik dari sejumlah kalangan dan masyarakat, namun hal itu diharapkan tidak membuat grafik peningkatan kasus COVID-19 di Lingga.

“Demi keselamatan kita bersama, dan kepentingan kita bersama, ini memang harus kita lakukan, soal kritik dan protes itu lumrah dalam suatu pemerintahan,” ujarnya.

Dalam infografik yang dirilis Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau pada Selasa (03/08) kemarin, saat ini kasus aktif di Kabupaten Lingga bertambah sebanyak 55 orang dan hanya selisih satu angka dengan Kota Tanjungpinang yang dihari yang sama bertambah 54 orang. Selain itu Kabupaten Lingga, berada di peringkat ketiga setelah Kota Batam dan Kota Tanjungpinang.

See also  Masuknya Cuaca Ekstrim Polres Lingga Lakukan Pengecekan Bahan Sembako
Pages: 1 2

Related posts

1 Comment

  1. Pingback: Kapolda Kepri Kunker ke Mako Yonif Raider Khusus 136/TS | Singkep Online

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *