Bupati Nizar Harapkan Melalui Road Race Championship Muncul Bibit-bibit Pembalap Handal

Singkeponline – Pemerintah Kabupaten Lingga menggelar road race championship tahun 2023.

Kegiatan tersebut digelar dalam rangka menyambut hari jadi Kabupaten Lingga yang ke-20.

Dimana pada babak penyisihan digelar pada tanggal 11 November 2023, sementara finalnya digelar pada 12 November 2023.

Bupati Lingga M. Nizar pun berkesempatan membuka balapan Road Race tersebut. Perlombaan pun berlangsung di Implasmen Timah Dabo Singkep.

Nizar mengatakan, bahwa champion road race Bupati Cup yang pertama yang bekerjasama dengan Ikatan Motor Indonesia atau IMI berjalan dengan sukses.

“Semoga kegiatan ini menjadi ajang silahturahmi serta memberikan wadah kepada para pembalap khususnya di Kabupaten Lingga yang memiliki bakat terpendam,” kata Nizar.

Tentunya melalui kegiatan perlombaan ini, para raider yang ada dapat menunjukkan skill mereka dan ini lah tempatnya.

“Jadi mudah-mudahan ini dapat memberikan suasana yang baik bagi masyarakat Kabupaten Lingga yang ada di Dabo Singkep,” jelasnya.

Menurut Nizar, pembalap dari Kabupaten Lingga mampu bersaing dengan pembalap-pembalap dari luar daerah.

 

“Mudah-mudahan ini dapat muncul bibit-bibit pembalap yang handal dari Kabupaten Lingga,” ujarnya.

Selain itu, dengan adanya kegiatan ini, tentu UMKM yang ada di Lingga semakin bergairah untuk perputaran ekonomi.

“Bentuk dukungan dari Pemda kita berikan apresiasi, karena selain balapan, UMKM juga berjalan dengan adanya kegiatan ini, masyarakat juga ramai, artinya ini menjadikan hiburan untuk masyarakat Lingga,” ungkapnya.

See also  Survei Lembaga IRC : Nizar-Neko Unggul di Seluruh Kecamatan
Pages: 1 2

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *