Musabaqah Tilawatil Quran(MTQ) KE-IV Tingkat Kecamatan Singkep Selatan Tahun 2020 resmi dibuka

Dalam MTQ Ke-IV ini Tingkat Kecamatan Singkep Selatan ini, memperlombakan 17 cabang yang akan diikuti oleh 47 peserta, Pelaksanaan MTQ ini dimaksud untuk menumbuh kembangkan pemahaman dan pengalaman isi kandungan Alqur’an.

Tujuan dari pelaksanaan MTQ ini merupakan musabakah ditingkat Kecamatan yang nantinya akan di ikut sertakan pada MTQ tingkat Kabupaten yang InsaAllah akan dilaksanakan pada tanggal 01-08 maret 2020 di Kec-Senayang, Pelaksanaan MTQ ini InsaAllah akan dilaksanakan selama 4 hari dimulai tanggal 05 Febuari sampai dengan 08 Febuari 2020 bertempat di sanggar seni Dusun II Desa Remek Desa Marok Kecil Kec-Singkep Selatan, Peserta Kegiatan terdiri dari 3 desa yaitu Desa Resang,Desa Berhala dan Desa Marok Kecil.

“Melalui MTQ Ke-IV tingkat Kecamatan Singkep Selatan Tahun 2020 kita gali Potensi,bakat,serta minat baca Qur’an menuju generasi Qur’an yang menjunjung Lingga Semangat Kebersamaan”Ujar Camat Singkep Selatan sekaligus membuka secara resmi MTQ ke-IV tingkat Kecamatan Singkep Selatan.

Sementara itu, Wakil Bupati Lingga/Ketua LPTQ Kabupaten Lingga dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Camat Singkep Selatan karena sudah maksimal dalam memperjuangkan dan melakukan koordinasi guna pembangunan di Singkep selatan.

Selaku ketua LPTQ Kabupaten dan Sebagai Pimpinan Pemerintah Daerah ia juga menghimbau kepada kita semua untuk menjadikan ajang MTQ ini menjadi Pilter bagi kita supaya menjadi lebih baik lagi dan membentuk jiwa anak-anak kita yang Qur’ani.

“Diajang-ajang MTQ yang telah lalu kita jadikan hal ini pada hakikatnya adalah sebagai bentuk pembinaan kita dalam pelaksanaan MTQ. Jauhkan minset bahwa ajang ini bukan semata mata untuk menjadi juara tetapi menciptakan manusia yang Qur’ani dan kepada para guru pembina teruskan lah bina anak-anak kita Qori dan Qoriah yang sudah kita bina jangan sampai berpindah ke Kecamatan lain karena selagi dia ber KTP Lingga maka tidak ada salahnya untuk mengikuti Kecamatan yang lain,dan semoga generasi kita kedepan nantinya menjadi generasi yang berjiwa Qur’ani”ucap Wakil Bupati Lingga.

See also  Kunker Pertama, Wakil Bupati Lingga Hadiri Penutupan STQ Ke-IX Kecamatan Singkep Barat
Pages: 1 2 3

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *