Wabup Lingga Himbau Pelaksanaan Pilkades Netral dan Taat Prokes

Selain itu mengingat pelaksanaan Pilkades yang jatuh pada hari kedua pelaksanaan Hari Raya Idul Adha, atau pada 21 Juli 2021 mendatang, yang mana kasus Covid-19 masih tinggi di beberapa daerah di Indonesia, meskipun saat ini Lingga masih zona orange dan menuju zona kuning. Dirinya meminta kepada penyelenggara untuk benar-benar mematuhi protokol kesehatan.

“Jadi nanti kita minta jangan sampai ada terjadi kerumunan, panitia baik di kabupaten maupun kecamatan harus benar-benar memperhatikan ini tentang bagaimana teknisnya dilapangan agar tidak terjadi perkumpulan,” sebutnya.

Terakhir Wakil Bupati Lingga juga berpesan kepada seluruh masyarakat desa yang melaksanakan Pemilihan Kepala Desa, untuk dapat memilih kepala desa yang benar-benar mampu bekerja sesuai dengan target pembangunan di desa dan visi misi pemerintah daerah, provinsi maupun pusat.

“Jadi kita minta nanti kepala desa yang terpilih benar-benar fokus membangun desa, perkuat sinergi dengan pemerintah, pastikan kesehatan di desa baik, pendidikan baik dan kesejahteraan masyarakat kita merata,” sebutnya. (Red)

See also  Bupati Lingga Berharap Program Musrenbang Dapat Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Pages: 1 2

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *