Pembangunan Jembatan di Desa Marok Kecil Tak Kunjung Rampung, Warga Pertanyakan Transparansi dan Komitmen Pemerintah

Jembatan di Desa Marok Kecil yang tak kunjung rampung (foto:ist)

Singkeponline.com – Lingga – Proyek pembangunan jembatan di Desa Marok Kecil, Kecamatan Singkep Selatan, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau, hingga kini belum menunjukkan kemajuan signifikan meskipun telah melalui tiga kali penganggaran. Kondisi ini menimbulkan keprihatinan di kalangan masyarakat setempat yang telah lama menantikan infrastruktur penghubung tersebut sebagai akses vital dalam kehidupan sehari-hari.

Berdasarkan pantauan di lapangan, progres fisik proyek tersebut baru mencapai tahap pembangunan dua pondasi, tanpa adanya struktur jembatan yang dapat difungsikan. Hal ini menimbulkan pertanyaan publik terhadap efektivitas penggunaan anggaran negara, yang disebut-sebut telah mencapai angka miliaran rupiah.

Ketua RT 01 Dusun Laboh, Desa Marok Kecil, Basirun, menyatakan kekecewaannya atas belum rampungnya pembangunan jembatan tersebut. Ia menyebut bahwa proyek ini telah dianggarkan dan dikerjakan sebanyak tiga kali, namun hasilnya masih jauh dari harapan.

“Sudah tiga kali dianggarkan dan dilaksanakan, tetapi sampai saat ini hasilnya hanya berupa dua pondasi. Jembatan penghubung yang ditunggu-tunggu masyarakat belum juga terealisasi,” ujarnya saat dikonfirmasi pada Senin (7/4/2025).

Basirun menambahkan bahwa keberadaan jembatan tersebut sangat krusial bagi aktivitas masyarakat, terutama dalam hal mobilitas dan distribusi hasil pertanian. Saat ini, akses jalan yang tersedia hanya memungkinkan dilalui oleh kendaraan kecil, sementara kendaraan besar seperti truk pengangkut hasil bumi tidak dapat melintas.

See also  Sidang Adjudikasi, KPU Menolak Permohonan Gugatan DPD PAN Lingga
Pages: 1 2

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *