Bupat Lingga Muhammadi Nizar Resmi Lepas 61 Jamaah Haji Kabupaten Lingga Menuju Tanah Suci

Sebanyak 61 orang calon jamaah haji dari Kabupaten Lingga secara resmi dilepas dalam sebuah prosesi pelepasan yang berlangsung di Masjid Az-Zulfa, Dabo Singkep (foto:vatawari)

 

Singkeponline.com – LINGGA – Sebanyak 61 orang calon jamaah haji dari Kabupaten Lingga secara resmi dilepas dalam sebuah prosesi pelepasan yang berlangsung di Masjid Az-Zulfa, Dabo Singkep, Kamis (1/5/2025). Acara pelepasan ini dipimpin langsung oleh Bupati Lingga, Muhammad Nizar, didampingi oleh jajaran Pemkab, Kemenag, dan FKPD Lingga.

Pada hari yang sama, para jamaah diberangkatkan dari Pelabuhan Jagoh menuju Batam. Di Batam, mereka akan menjalani masa karantina selama satu hari, sebelum bertolak ke Jeddah pada Sabtu, 3 Mei 2025, sebagai bagian dari kelompok terbang (kloter) kedua.

Suasana haru mewarnai keberangkatan jamaah. Ratusan keluarga dan sanak saudara hadir untuk mengantar kepergian orang tercinta, tak sedikit yang meneteskan air mata dalam momen penuh doa dan harapan tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati Muhammad Nizar menyampaikan bahwa keberangkatan ini merupakan hasil sinergi antara Pemerintah Daerah, Kementerian Agama, dan instansi terkait dalam memastikan kesiapan para jamaah.

“Alhamdulillah, 61 jamaah kita masuk dalam kloter dua dan hari ini resmi berangkat dari Lingga ke Batam. Insyaallah tanggal 3 Mei mereka akan terbang ke Jeddah untuk menunaikan ibadah haji,” ujar Nizar.

Ia juga mengingatkan agar seluruh jamaah menjaga kesehatan dan mengikuti seluruh prosedur selama di Tanah Suci.

See also  Ribuan Peserta Ikuti Pawai Ta’aruf MTQ ke-VIII Tingkat Kab. Lingga
Pages: 1 2

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *